Sudah lama kami ingin menyelenggarakan WanderClass yaitu kelas yang diadakan oleh Wanderlust Indonesia dengan tema-tema seputar isu pariwisata, sampah, dan lain sebagainya. Akhirnya, kesampaian juga kelas perdana kita yang diadakan di Eduplex pada 17 Mei 2019 bekerjasama dengan Teh Siska Nurmala, pelaku dan penulis buku “Zero Waste Adventure”.
Teh Siska sendiri sudah menjalankan gaya hidup minim sampah sekitar 3-4 tahunan lalu dimana dia mulai merasa resah dengan sampah-sampah yang dihasilkan dan tidak tahu akan kemana berakhir. Karena Teh Siska juga hobi jalan-jalan dan khususnya naik gunung, maka dia pun saat itu bertekad untuk bisa melakukan ekspedisi ke 5 gunung Indonesia dengan total zero waste atau tidak menghasilkan sampah sama sekali. Apakah mungkin?

Ternyata hal tersebut meskipun awalnya sangat menantang dan susah dilakukan, mungkin dilakukan oleh Teh Siska dan tim dengan melakukan pendakian ke beberapa gunung di Indonesia dengan konsep zero waste adventure. Dalam kelas yang berdurasi 4 jam ini dan diakhiri dengan buka puasa nol sampah dan penyediaan refill station air dari tim Wanderlust, teh Siska bercerita mengenai pengalaman dia memulai zero waste lifestyle, lalu masuk ke bagaimana caranya kita bisa menerapkannya secara bertahap, langkah-langkah apa yang bisa kita lakukan di rumah, di kantor, di jalanan.
Yang menarik juga dari kelas ini, teh Siska membawa ransel isi traveling nya kalau lagi naik gunung dan memberikan demo langsung di depan 20 peserta di kelas ini tentang apa saja yang dibawa ketika naik gunung. Mulai dari menyiapkan banyak kotak makanan, beberapa tumbler air mineral, sapu tangan, alat-alat memasak, bumbu-bumbu masak, dan lain sebagainya. Salah satu trik yang dia bagi adalah membawa bekal yang tidak terbungkus plastik seperti buah, sayur, sehingga tinggal di kompos ketika ada sisa. Rupanya cukup menantang juga ya naik gunung dengan tidak menghasilkan sampah sama sekali, kalau kata Teh Siska, dia lebih baik tidak naik gunung daripada harus naik gunung dan menghasilkan sampah. Ada beberapa gunung yang Teh Siska memutuskan untuk tidak naik karena dia tahu dari awal bahwa akan susah untuk bisa melakukan pendakian nol sampah di gunung tersebut karena beberapa isu seperti lamanya total perjalanan, minim air, dan lain-lain.
Menarik bukan WanderClass kali ini? Kami ingin terus mengadakan kelas-kelas seperti ini untuk para Wanderer, kamu punya ide kelas apa yang bisa kami adakan? Yuk tinggalkan komentar! 🙂
Video WanderClass dapat dilihat di: https://www.youtube.com/watch?v=SYpSTyT04T0